TUGAS PTSC 4.4
4.4 Turing Test Seorang ahli matematika dan Kecerdasan Buatan bernama Allan Turing berkebangsaan Inggris yang memiliki sumbangan dalam teori kemampuan penghitungan ( computability ), bergumul dengan pertanyaan apakah sebuah mesin dapat berpikir atau tidak? dengan melakukan sebuah percobaan yang disebut dengan imitasi permainan ( pseudo game ). Dalam uji ini, dilibatkan seorang penanya (manusia) dan 2 objek yang ditanyai (manusia dan mesin). Penanya dan 2 objek yang ditanyai itu terletak pada jarak yang jauh sehingga tidak dapat melihat atau berbicara dengan kedua objek yang ditanyai itu. Penanya hanya dapat berkomunikasi dengan keduanya lewat suatu alat terminal komputer. Penanya mengira bahwa ia sedang berhubungan dengan dua operator lainnya. Dalam mengajukan pertanyaan, penanya bebas memilih pertanyaan. Misalnya, untuk mengetahui mana objek yang benar-benar manusia, penanya dapat mengajukan pertanyaan yang didasarkan pada sifat emosi kedua objek yang ditanyai, yakni pertan...